Cara Menghitung Kecepatan Akses Internet

Jika pada postingan sebelumnya saya sudah pernah membahas tentang Pengertian Kecepatan Akses Internet, dan sekarang saya akan share lanjutan dari postingan kemarin, yaitu tentang cara menghitung kecepatan akses internet. 

Untuk permulaan kita akan membahas satuannya dulu, yaitu Bit adalah singkatan dari "Binary Digit" yaitu unit informasi terkecil yang dapat komputer, bit biasanya berupa nilai  1 atau 0.
8 bit = 1 Kb
Bit adalah ukuran terekecil dalam sebuah komputer. Sedangkan Byte adalah kumpulan beberapa bit.
KBps (KiloByte per sekon/detik)
Kbps (Kilobit per sekon/setik)

1 KB  = 1.024 bytes
1 MB = 1.024 KB
1 GB = 1.024 MB
1 TB = 1.024 GB
1 Exabyte = 1.024 TB

128 Kbps : 128/8 = 16 KBps
256 Kbps : 256/8 = 32 KBps
384 Kbps : 384/8 = 48 KBps
512 Kbps : 512/8 = 64 KBps
1 Mbps : 1024/8 = 128 KBps
2 Mbps : 2048/8 = 256 KBps

Perbedaan dari bit dan byte

  1. Bit dinyatakan dengan "b", sedangkan Byte dinyatakan dengan "B"
  2. Bit satuan lebih kecil di banding Byte
  3. Kecepatan transfer data dinyatakan dengan satuan bit, sedangkan byte menunjukan kapasitas  penyimpanan
  4. Bandwith internet dinyatakan dengan Kbps yang berarti seribu bit atau dinyatakan dengan Mbps = 1 juta bit
  5. Kapasitas memory ditulis dalam gigabyte(GB). 1 GB = 1 miliar byte atau 8 bit = 800000000000
Cara menghitung
Kecepatan = Jumlah file : Waktu
Jumlah file = Kecepatan x Waktu
Waktu = Jumlah file : Kecepatan
Contoh Soal:

  1. Sebuah file mp3 dengan kapasitas 4MB dapat di download dalam waktu 2 menit. Hitung kecepatan internet yg di gunakan!
    Jawab:
    4 MB = 4.096 kB
    2 menit = 120 sekon
    Kecepatan = jumlah file : waktu
    Kecepatan = 4.096 : 120 = 34,133 Kbps.
  2. Berapa jumlah file yang dapat diakses perdetik jika kecepatannya 384 kbps dalam waktu 80 detik?
    Jawab:
    Jumlah file = kecepatan x waktu
    Jumlah file = 384 Kbps x 80 sekon = 30.720 KB.
  3. Berapa waktu yang dibutuhkan untuk mendownload file dengan kapasitas 15,5 MB dan kecepatan akses 0,2 Mbps?
    Jawab:
    Waktu = jumlah file : kecepatan
    Waktu = 15,5 MB :0,2 Mbps = 77,5 sekon
Kalo kesusahan kamu bisa pake kalkulator :D
Semoga bermanfaat ya... sobat :D

Baca Juga Pengertian Kecepatan Akses Internet

Komentar